Battle of Gods merupakan permainan MMO Strategi gratis yang bisa langsung dimainkan dari web browser milik kalian. Satu-satunya yang diperlukan adalah kalian harus sudah telah memiliki Adobe Flash yang terdapat di komputer milik kalian. Tujuan utama dari permainan ini adalah untuk menjadi seorang pemimpin yang paling kuat dan menaklukan musuh-musuhmu. Kamu bisa mencapai semua ini dengan dirimu sendiri sepenuhnya atau dengan cara membentuk klan bersama pemain-pemain lain.
Permainan ini menawarkan pengembangan ekonomi, militer, dan ilmu pengetahuan. Penjelajahan dilakukan di suatu peta yang isometrik dan pertarungan yang menganut sistem giliran atau turn based. Kamu akan memulai permainan dengan membangun istana milikmu dan meningkatkan berbagai produksi serta menambah berbagai jenis bangunan lainnya. Setelah memiliki dan merekrut sejumlah pasukan, kamu bisa pergi berjelajah dan melakukan berbagai penaklukan. Permainan satu ini mengambil tema cahaya melawan kegelapan, kebaikan melawan kejahatan, dewa agung melawan dewa kematian. Bila kalian tertarik untuk memainkan yang satu ini, silakan kunjungi alamat website http://www.battleofgods.com/.