NEWS

Seperti Ini Packaging Super Bomberman R untuk Nintendo Switch!

Cralizer77   |   Senin, 20 Feb 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Beberapa waktu lalu bocoran mengenai bentuk art cover dari seluruh game fisik yang akan dirilis untuk Nintendo Switch telah beredar, dimana packagin game fisik Nintendo Switch berukuran sama seperti dengan packaging game fisik untuk PSP. Nah, kali ini salah satu akun NeoGAF telah membagikan isi dari packaging game fisik Super Bomberman R yang rencananya akan menjadi game eksklusif untuk Nintendo Switch.

Pada awalnya screenshots yang memperlihatkan packaging Super Bomberman R tersebut pertamakali muncul melali Twitter, namun tidak lama screenshots tersebut dihapus. Beruntung, screenshots tersebut kambali muncul pada forum NeoGAF.

Terlihat dalam packaging Super Bomberman R terdapat sebuah cartrige berukuran kecil yang nantinya dapat dimasukan kedalam perangkat Nintendo Switch. Dari ukurannya, packaging game fisik untuk Nintendo Switch mengikuti game fisik dari 3DS namun berukuran lebih besar. Sedangkan dari segi ukuran cartridge Switch juga lebih kecil dibandingkan dengan cartridge 3DS.

Baca ini juga :

» Pemeran Daemon Targaryen, Matt Smith Bocorkan Bulan Rilis House of the Dragon Season 2
» PS5 Start Dari 1 Juta! Kemenkeu Lelang Gadget Mulai Dari Nintendo Switch Hingga PS5!
» Nintendo Switch 2 Muncul di Acara Gamescom, akan Rilis di Tahun 2024?
» Game Rhythm Baru! Samba de Amigo: Party Central Telah Resmi Diluncurkan
» Tiga Game Dungeon-Crawler Abadi dari ATLUS akan Hadir di Steam dan Nintendo Switch

Game Super Bomberman R kamu akan dapat merasakan serunya fitur multiplayer hingga empat orang pemain, dimana game Super Bomberman R ini juga mendukung tambahan dua kontroler Joy-con lain yang dapat ikut dalam mode multiplayer game tersebut. Game Super Bomberman R ini sendiri telah memiliki tampilan grafis yang kece, dan memungkinkan kamu untuk dapat merasakan kembali pengalaman bermain Bomberman dengan fitur terbaru.

Salah satu staf Konami juga menjelaskan bahwa game Super Bomberman R ini dapat dimainkan dimanapun dan kapanpun menggunakan Nintendo Switch dan juga dapat memberikan keseruan bermain bersama teman lainnya.

Rencananya Super Bomberman R akan segera hadir pada tanggal 3 Maret 2017 mendatang bersamaan dengan perilisan konsol hybrid Nintendo Switch. Sayangnya di Indonesia, pembelian Nintendo Switch telah di-bundle dengan dua game lain, diantaranya The Legend of Zelda: Breath of the Wild dan 1-2-Switch.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru