NEWS

Mod Multiplayer "Just Cause 3" Dipastikan Rilis Akhir Juli!

Taufik Hidayat   |   Kamis, 13 Jul 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Menjadi salah satu pesaing GTA V dengan konsep open-world yang dibalut menarik dengan berbagai guyonan kocak ala Just Cause, tentu saja akan lebih menarik jika Just Cause 3 bisa dimainkan bersama dengan pemain lain melalui fitur multiplayer. Akan tetapi, hingga saat ini Avalanche secara resmi belum memberikan fitur penting tersebut.

Pupus harapan? Tentu tidak. Melalui tim modder yang dinamai "nanos GbR", mereka mengumumkan bahwa sudah siap merilis mod multiplayer untuk Just Cause 3 pada 20 Juli mendatang. Nantinya, mod Multiplayer ini bisa dimainkan gratis untuk para pemain. Lantas, apa saja fitur yang ditawarkan?
Baca ini juga :

» Modder Berhasil Porting Game GTA V ke Nintendo Switch, Tapi Switch Kewalahan Buat Jalaninnya!
» McLaren Lu Warna Apa Bos! Seorang Modder Buat Skin Nolan Edisi Timothy Ronald!
» Terlalu Kecil! Seseorang Modifikasi Steam Deck yang Nambahin Penyimpanannya Jadi 15TB!
» Modder Ini Kasih Tahu Cara Mempersulit Hidup, Pakai iPod Sebagai Controller Steam Deck
» Modder Berhasil Oprek Steam Deck Miliknya Jadi Punya Dual Screen, Tribute Untuk Nintendo DS

Mekanisme gameplay yang ditawarkan pada mod multiplayer tersebut mungkin sudah tidak asing lagi ditelinga para gamer, terutama yang bermain GTA Online. Berbagai game mode disematkan, seperti tawuran, balapan, hingga pertarungan jet tempur bersama ratusan pemain lainnya juga disematkan. Kurang? Para pemain nantinya bisa menciptakan game mode-nya sendiri.

Mod yang akan dirilis melalui Steam ini sudah diberi "lampu hijau" oleh Avalanche selaku developer. Kita hanya berharap semoga saja Square Enix tidak akan mematikan mod yang sangat penting ini.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru