NEWS

Inilah Klarifikasi Resmi Moonton Terkait Masalah AirAsia Saiyan dan Aerowolf Roxy

Taufik Hidayat   |   Minggu, 29 Jul 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Hari ini, Mobile Legends Southeast Asia Cup 2018 telah resmi berakhir dan memastikan bahwa tim asal Filipina - Aether Main berhasil menjadi tim Mobile Legends yang terbaik di seluruh Asia Tenggara. Meski begitu, masih ada "sisa-sisa" kejadian pasca pertandingan yang masih belum terselesaikan, khususnya kasus antara tim Aerowolf Roxy (Indonesia) dan juga AirAsia Saiyan (Malaysia).

Masalah tersebut muncul pada hari kedua turnamen MSC, 3 tim dari Grup A (AirAsia Saiyan, Aerowolf, Burmese Ghouls) terakumulasi jumlah skor yang sama. Namun, karena kesalahan dari pihak panitia dimana ada dua kontrak yang berbeda, milik AirAsia Saiyan fokus pada perbedaan kill, dan milik Aerowolf Roxy fokus kepada hasil head-to-head pertandingan.

Dengan kesalahan tersebut, pihak panitia dan Moonton sebagai pihak penerbit memutuskan untuk melakukan pertandingan Tiebreaker pada 29 Juli 2018 sebagai pilihan yang adil. Sayangnya, pihak AirAsia Saiyan menolak karena suatu alasan dan pendirian teguh mereka. Pada klarifikasinya, pihak Moonton dan RevivalTV (Panitia) mengatakan bertanggung jawab penuh atas kesalahan manajemen selama 2 hari terakhir.

Baca ini juga :

» Punya Skin Banyak Full Senyum! Leaker Bocorkan Moonton akan Buat Border Loading Screen Khusus Para Sultan!
» Butsss Jadi Cadangan, Coach Adi: Lutpiii Ada Potensi, Jadi Kita Kasih Jam Terbang Buat Dia!
» Kembali Bela Nama Indonesia, Bigetron Era Jadi Tim Perwakilan Indonesia di IESF World Esports Championships!
» Hanya Bertahan Setengah Musim, Octa Resmi Non Aktif dari Roster RRQ Hoshi!
» Beberapa Waktu Tidak Ada Tim, Naomi Resmi Kembali ke Skena Kompetitif Bersama Mythic Seal!

Tidak lupa, terkait masalah pada hari pertama dimana terjadi kesalahan internet pada pertandingan AirAsia Saiyan vs Aerowolf Roxy dan tidak ada pengulangan match ketika itu. Mereka mengatakan bahwa menurut peraturannya adalah 'tim tidak dapat melakukan Rematch setelah Wave Minion pertama telah muncul.'

Pada akhir klarifikasinya, pihak Mobile Legends mengatakan bahwa menghormati dan memahami pilihan yang dibuat oleh AirAsia Saiyan dan dengan tulus meminta maaf kepada tim yang terhormat atas kesalahan yang dibuat. Bukan hanya kepada tim AirAsia Saiyan, tetapi kepada seluruh penggemarnya dan pemain Mobile Legends di seluruh dunia.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru