NEWS

Akibat Pandemi, Pembuatan Final Fantasy XVI Tertunda Hingga 6 Bulan!

Billy Mariza   |   Selasa, 28 Dec 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Dengan banyaknya studio dan developer yang memberikan informasi terbaru terkait game-game maupun projek terbaru yang sedang dikerjakan, Square Enix menjadi salah satu yang tidak melakukan hal-hal tersebut. Final Fantasy XVI yang diumumkan pada akhir tahun 2020 hingga saat ini tak kunjung mendapat update mengenai apapun mengenai gamenya.

Naoki Yoshida selaku produser dari Final Fantasy XVI akhirnya angkat bicara terkait alasan dari minimnya informasi tentang game tersebut. Tak lain tak bukan, Pandemi COVID-19 lah yang menjadi halangan terbesar bagi para tim produksi. Yoshida berkata bahwa pandemi membuat komunikasi antar pekerja dan juga kantor di Tokyo, serta penundaan aset dari partner alih daya.

Baca ini juga :

» Yuji Horii Ingin Dragon Quest XII: The Flames of Fate Jadi Sesuatu yang Layak Untuk Akira Toriyama and Koichi
» Dragon Quest 3 HD-2D Remake Sudah Semakin Dekat
» Leaker Konfirmasi Bahwa Square Enix Sedang Kerjakan Final Fantasy IX Remake!
» Kingdom Hearts Akan Rilis di Steam Pada Tanggal 13 Juni
» Rugi 2,2 Triliun Rupiah, Square Enix Batalkan Beberapa Proyek Game dan Lakukan Tinjauan Strategi Pengembangan

Walaupun cukup menyedihkan, Yoshida pun memberikan kejelasan mengenai kapan para fans dapat mengetahui informasi terbaru dari Final Fantasy XVI, yaitu pada April 2021. Sampai waktu itu tiba, Yoshida bersama timnya kini berfokus untuk menyelesaikan game tersebut, serta menjanjikan sesuatu yang bakal membuat para fans terkesima oleh gamenya mendatang.

Final Fantasy XVI akan rilis di PS5, belum ada informasi mengenai tanggal perilisan.

Sumber: PC Gamer

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru