Tortuga: Two Treasures akan membawa pemain berlayar sebagai kapten bajak laut yang mencari suatu aksi petualangan dan sudah pasti mencari harta. Permainan ini menceritakan tentang seorang jagoan muda bernama Thomas Hawk, seorang bajak laut yang bekerja dibawah Blackbeard yang jahat. Setelah Hawk ditangkap dan dikhianati, maka pertarungan yang dramatik untuk kekuasaan dan harta pun terjadi. Dari pertarungan di darat yang epik, pertempuran kapal di laut, dan dari adu pedang hingga pertempuran menggunakan meriam.