Feature

7 Kiat Jitu Agar Tidak Takut Lagi Nonton Horor

oleh: Marvemir

Halaman 1

7. Tutup Mata



Ya. Mungkin inilah cara yang super mainstream yang masih dilakukan hingga detik ini. Ketika menyaksikan sosok atau situasi yang super creepy, secara reflek tangan langsung bergerak menutup kedua mata.

Tidak salah dan faktanya, memang sangat efektif. Tapi kalau misalkan sedikit-sedikit menutup mata tentunya akan terasa risih bukan? Belum lagi kalau kerap melakukan hal tersebut, sama saja seperti kita tidak menyaksikan filmnya. Sehingga sama saja kita buang-buang uang.

Baca ini juga :

» Jangan Main Sendirian! Inilah 7 Game yang Menampilkan Hantu Jepang
» Beda dengan Genshin Impact! Ini Dia 7 Fitur Keren yang Ditawarkan Shining Beyond!
» Auto Jadi Challenger! Tips Push Rank Sebagai Role Support di Wild Rift
» Tambah Jago dan Pintar! Ini Dia 7 Streamer Mobile Legends Pemberi Ilmu dan Informasi!
» Bocil Epic Masuk! Ini Dia Cara Salah Bermain Mobile Legends!

Jadi bagaimana dong caranya agar menutup matanya tidak terasa sia-sia? Tutup mata kamu ketika adegan yang ditampilkan benar-benar menyeramkan saja. Menutup matanya pun bukan seluruh tangan menutupi kedua mata.

Luangkan beberapa ruang kecil sehingga kita masih bisa melihat apa yang sedang ditampilkan. Ya seperti yang kamu lihat di gambar atas.

6. Bayangkan Yang Lucu-Lucu



Kotakers tentunya masih ingat bukan dengan franchise parodi horor Scary Movie (2000-2013)? Yap. Film karya Wayans bersaudara yang konsepnya adalah memparodikan film-film horor hit yang dicampur juga dengan elemen parodi film Pop-Culture lainnya.

Nah apabila Wayans bersaudara saja bisa membayangkan parodinya, mengapa kita tidak bisa melakukan hal yang sama ketika menyaksikan fim horor yang sedang disaksikan?

Spesifiknya, kamu bisa melakukan imajinasi pengandaian konyol ketika melihat sosok setan atau situasi menyeramkannya. Contoh, bayangkan saja sosok Michael Myers yang sedang berada di belakang / punggung korban yang siap membunuh korbannya, tiba-tiba sang korban malah menunduk mengambil HP miliknya yang jatuh.

Dan ketika kembali ke posisi normal, tak sengaja kepala atau tangannya mengenai hidung Michael. Atau, bayangkan saja bagaimana kalau situasi di film A Quiet Place (2018) yang mana harus benar-benar sunyi, tiba-tiba ada boyband One Direction yang malah tiba-tiba tampil bernyanyi yang akhirnya si monster membunuh Harry Styles cs.

Dengan membayangkan hal-hal konyol seperti itu, yang ada kita malah akan cekikikan sendiri ketika menyaksikan horor yang sedang disaksikan. Tapi hati-hati jangn sampai keterusan sampai ke Grogol ya cekikikannya.
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru