Feature

Mulai Dari Dukungan 4K & 240FPS, Inilah Segudang Rumor Mengenai PS5

Halaman 2

3. Dukungan real-time ray-tracing untuk berbagai game eksklusif

Yak, ray-tracing memang semakin populer belakangan ini. Meskipun sudah lama ada, tapi tidak bisa dipungkiri bahwa semenjak NVIDIA mengumumkan variasi kartu grafis RTX dan mendemonstrasikan bahwa teknologi tersebut bekerja, banyak para gamer yang terkagum-kagum dan menarik minat para developer untuk mengimplementasikan fitur tersebut di game-game besutannya.

Melalui video di atas, kamu bisa melihat bagaimana Gran Turismo dijalankan dengan fitur ray-tracing. Kabarnya, hal tersebut juga akan diimplementasikan untuk konsol PS5 nantinya. Jika memang benar, tidak menutup kemungkinan bahwa game-game eksklusif Sony kedepannya bakal mendukung ray-tracing.

4. Gunakan prosesor AMD Ryzen dan GPU Navi

Bicara soal PlayStation 5, informasi terbaru dari pihak dalam Sony mengungkapkan kalau perusahaan mereka saat ini tengah menjalin kerjasama baru dengan AMD. Kabar ini tentunya cukup menarik dan patut diantisipasi, karena ini artinya PlayStation 5 akan menawarkan performa yang jauh lebih handal untuk mendukung game next-gen sesungguhnya.

Informasi ini pertama kali dibagikan oleh Simon Pilgrim selaku Principal Programmer Sony, dimana dia saat ini tengah menyempurnakan komponen LLVM yang berkaitan dengan arsitektur "znver1." Bagi kamu yang familiar dengan teknologi PC kekinian, znver1 adalah kode penamaan untuk processor Ryzen generasi pertama dari AMD. Simon sudah menjadi programmer senior selama lebih dari satu dekade, jadi keterlibatannya dalam proyek ini pasti sangat penting bagi Sony yang mungkin tengah mempersiapkan komponen dapur pacunya.

5. Rilis tahun 2021?

Berdasarkan pernyataan dari CEO Sony Interactive Entertainment John Tsuyoshi Kodera kepada investornya, dia mengatakan kalau PlayStation 4 saat ini sudah "memasuki fase terakhirnya." Walaupun mengundang rasa kekhawatiran, pihak Sony memastikan kalau mereka akan terus memberi dukungan penuh untuk konsol ini dengan game eksklusif dan layanan lainnya.

Dilansir dari GamingBolt, konsol generasi selanjutnya seperti Xbox Scarlet ataupun PS5 kemungkinan bakal dirilis di tahun yang sama menurut analis kawakan - Michael Pachter. Disamping itu, Sony juga bakal menurunkan harga PS4 untuk mendorong sisa penjualan PS4.

Baca ini juga :

» 7 Alasan Wajib Main Rise of the Ronin! Game Open World Rasa Souls Eksklusif Paling Dinanti
» 8 Tips Menjadi Ronin Terbaik di Game Open World Terbaru, Rise of the Ronin
» Grafis Cantik Bukan Jaminan! 7 Game Dengan Grafis Extra Ciamik, Namun Gagal di Pasaran!
» Jadi Petualang Tak Pernah Salah! 7 Game Eksplorasi Baru Yang Akan Rilis di 2022!
» Main Ulang Justru Berbeda! 7 Game Yang New Game+ Nya Membuat Perubahan!
Nah, itulah rangkuman kru KotGa mengenai kemungkinannya PS5 akan bakal seperti apa. Namun ingat, semua hal yang kru KotGa sebutkan di atas masih sebetas rumor dan pihak Sony masih menutup rapat mengenai informasi yang ada mengenai eksistensi PS5.

(KotakGame)

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru