NEWS

Gunakan Trik Ini Ketika Menangkap Moltres, Keberhasilan Nyaris 100 Persen

Master-Fakry   |   Jumat, 04 Aug 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Seperti yang diketahui oleh para Trainer atau pemain Pokemon Go bahwa menangkap Pokemon legendaris adalah perkara yang sulit. Bahkan sebelum menangkapnya, Trainer harus mengalahkannya terlebih dahulu bersama-sama dengan belasan Trainer lain.

Namun seorang YouTuber dari channel ProdigiesNation telah memberitahukan sebuah trik yang keberhasilannya nyaris 100 persen untuk menangkan Pokemon legendaris, Moltres. Triknya adalah pada penggunaan berry. ProdigiesNation mengungkapkan urutan penggunaan berry ketika menangkan Moltres, yaitu pertama gunakan Nanab Berry, kemudian lempar Poke Ball. Jika gagal, berry kedua adalah Golden Berry, lalu lempar lagi. Apabila gagal, ketiga adalah gunakan Nanab Berry lagi, kemudian lempar Poke Ball. Selang selig begitu saja hingga Premium Ball habis.

Baca ini juga :

» Pokemon GO Hadirkan Pikachu's Indonesia Journey dan Pikachu Berkemeja Batik
» Siap Basmi Monster Secara Real? Monster Hunter Now Dijadwalkan Rilis pada 14 September!
» Ingin Lebih Fokus ke Pokemon Go, Niantic PHK 230 Karyawan dan Tutup Studio Niantic di Los Angeles!
» Terbang Bersama Pikachu! The Pokemon Company Kolaborasi dengan Garuda Indonesia
» Minggu Bersama Fennekin! Pokemon GO Community Day Hadir pada 21 Kota di Indonesia

Dari beberapa kali percobaan yang dilakukan, ia berhasil menangkap setidaknya tiga Moltres yang ditemukan dengan menggunakan trik tersebut.

Lihat videonya di bawah ini.


Moltres merupakan fire dan flying-type Pokemon. Pokemon ini adaalah salah satu dari tiga burung legenda di seri Pokemon. Burung legenda lainnya, yaitu Articuno daan Zapdos. Pokemon ini juga menjadi simbol dari Team Valor yang dipimpin oleh Candela. Ketika menjadi legendary raid, Moltres memiliki CP sebesar 41953, kekuatan yang lebih besar dari Articuno dengan CP 37603, namun lebih sedikit dibawah Lugia dengan CP 42753.


Pokemon Go adalah game mobile berbasis lokasi yang dibuat oleh Niantic Labs yang mana game ini telah dilengkapi dengan fitur augmented-reality (AR) sebagai pilihan ketika menangkap Pokemon. Game berbasis lokasi yang sudah tersedia di Google Play dan App Store sejak bulan Juli 2016 ini mengajak pemainnya untuk mencari Pokemon di berbagai lokasi di dunia nyata.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru