Review

Immortals, Sucikan Jiwa yang Terkutuk

oleh: Master-Fakry

Review

Immortals adalah game Android bertema mistis yang dibalut dengan gameplay mudah yang unik. Pada game ini, pemain akan menjadi seorang dewa untuk memurnikan jiwa manusia yang dikutuk dewa jahat menjadi iblis.

Ada tiga dewa yang bisa dipilih, yaitu Dhatarattha, Vaisravana, dan Virulhaka. Setiap dewa memiliki jurus-jurus mematikan bagi iblis. Jurus itu bisa kamu perkuat dengan fitur upgrade, sebab semakin tinggi level yang dihadapi, kamu semakin membutuhkan jurus kuat untuk memurnikan para iblis.


Untuk memurnikan iblis, pemain harus menyerang mereka dengan kekuatan dewa. Ketika sudah berhasil dikalahkan, iblis akan berubah kembali jadi manusia. Berhati-hatilah, jangan sampai serangan dewa mengenai manusia karena mereka bisa mati. Setiap kali manusia mati, kamu akan kehilangan satu nyawa. Total nyawa yang kamu punya hanya tiga, jika nyawa itu habis, maka permainan akan berakhir.

Kamu dapat mengendalikan permainan hanya dengan satu tombol merah yang terdapat di bagian kanan atas layar. Sentuh dan tahan untuk mengarahkan target serangkan (berbentuk lotus). Lotus tersebut hanya bisa bergerak ke kanan dan kek kiri. Yang perlu kamu ketahui adalah setiap kamu melepas tombol, lotus akan melancarkan serangan. Tekan secara cepat untuk mengeluarkan serangan bertubi-tubi. Sayangnya, serangan itu tidak bisa diam di satu tempat, karena lotus akan terus bergerak. Jadi kamu harus terus mengarahkan lotus ke posisi iblis dengan cermat, jangan sampai mengenai manusia.


Ada dua jenis permainan di game berjudul Immortals ini, yaitu Endless Challenge dan Story Adventure. Endless Challenge adalah mode tidak terbatas, sedangkan Story Adventure merupakan mode utama yang disajikan oleh game ini yang dibatasi oleh waktu (jika waktu habis, permainan berakhir) dimana pemain akan menemukan beragam mahkluk mistis baru.


Baca ini juga :

» Game Kingdom Building yang Bikin Kamu Ketagihan Main Non-stop! Review Top Troops
» Siap Menjadi Duelist Terbaik? Review Singkat Padat Yu-Gi-Oh! Master Duel
» Sekolah Lanjut, Game jalan! Di Rage of Destiny AFK tetap strong! Review Jujur Rage of Destiny!
» Siap Menjadi Sensei? Review Blue Archive
» ROG Phone 5 Ultimate
Gameplay videonya di bawah ini.


Secara keseluruhan, Immortals merupakan game mobile sederhana dengan gameplay yang cocok untuk menguji konsentrasi kamu. Sebab kamu dituntut untuk menyerang iblis jahat di antara manusia-manusia yang tidak boleh diserang sama sekali. Game ini tampil dengan artwork yang menunjukkan kesan mistisnya. Selain itu, latar belakang musik opera tradisional Tiongkok membuat kesan mistis yang disajikan jadi semakin kental.

Immortals dapat diunduh gratis di Google Play.

Kesimpulan Review: Immortals

70KotakGame.com RATING
  • (+) KELEBIHAN
  • Artwork dan musik mistis
  • Gameplay melatih konsentrasi
  • Misi menantang
  • (-) KEKURANGAN
  • Karang iblis hilang dari layar


(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview