NEWS

Mirip Game Shooter ala Overwatch, Seperti Inilah Gameplay Transformers Online!

Taufik Hidayat   |   Selasa, 17 Jan 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Transformers Online (CN) adalah sebuah game multiplayer FPS. Game tersebut dikembangkan menggunakan Unreal Engine 4 yang tentunya akan membuat grafis game ini memukau. Sebelumnya game ini sudah memasuki tahap closed beta pada 12 Januari lalu dengan banyak improvisasi grafis, tampilan user, skills, dan banyak lainnya.

Pada game ini terdapat juga mode "Escort the Payload" seperti yang kita ketahui mode ini juga terdapat di game Overwatch, hampir semua mekanisme gameplay game Transformer Online ini hampir sama dengan Overwatch, dimana salah satu team harus mengantar payload ke destinasi tujuan dimana tim yang lain harus menghentikan payloads tersebut sebelum sampai tujuan.

Baca ini juga :

» PARAVOX GOLD RUSH TOURNAMENT Janjikan Total Hadiah 10 Miliar Rupiah
» Fokus Kembangkan Skena Esports Global Honor of Kings, Tencent Kucurkan Dana 239 Miliar Rupiah!
» Tim Esports Indonesia Mulai Divisi Honor of Kings? Bakal ada Tournament HoK di Indonesia?
» Tencent Dilaporkan Sedang Mengembangkan Sebuah Game Yang Mirip Dengan Palworld
» Mengkeren! Pro Player Overwatch Korea Main Piano Saat Sedang Spawn Pada Pertandingan Penentuan!

Tidak hanya mode permainan yang ada di dalam game tersebut, kemampuan para hero juga sangat mirip dengan Overwatch, seperti Optimus Prime yang memiliki kemampuan mengeluarkan Energy Shield seperti yang Reinhardt lakukan di Overwatch, terdapat juga turret seperti Torbjorn di Overwatch, dan masih banyak lainnya.

Game ini masih dalam tahap pengembangan tapi seperti yang dapat kita lihat, animasi dan grafis pada game ini bisa dibilang sangat memukau dan tidak kalah keren dengan game serupa. Transformers Online (CN) bisa kalian mainkan secara gratis. Game ini tidak hanya akan dimainkan oleh para penggemar Transformers akan tetapi juga gamer pada umumnya yang lebih memainkan game serupa dengan gratis dibanding harus membeli Overwatch seharga 480 ribuan.

Sekarang game ini sudah memasuk tahap Closed Beta 3, namun belum diumumkan kapan rilis secara resmi, bagi kotakers yang ingin menjajal CBT kalian bisa mengunjungi situs resmi nya. Seperti apa sih gameplay Transformers Online (CN), yuk langsung aja disimak video nya.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru