NEWS

Realme Luncurkan C20, Smartphone Kere Hore 1 Jutaan Yang Punya Baterai Awet!

Salman Reza   |   Jumat, 30 Apr 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Realme telah memperkenalkan smartphone entry level mereka ke Indonesia, yaitu Realme C20. Salah satu kelebihan dari smartphone ini adalah kapasitas baterai sang smartphone yang terbilang besar di budgetnya yaitu 5.000 mAh. Baterai ini diklaim Realme dapat bertahan dalam mode standby hingga 43 hari.

Sama seperti smartphone Realme seri C lain, smartphone ini juga mendukung reverse charging yang berarti dapat digunakan pengguna sebagai power bank. Dengan memanfaatkan fitur ini, pengguna hanya tinggal perlu menyediakan kabel OTG tambahan karena Realme pun hanya menyediakan satu buah kabel Micro USB.

Realme C20 membawa penampilan dengan desain geometric art yang punya pola berbentuk persegi panjang pada bagian punggung. Smartphone ini punya layar dengan lebar 6.5 inci dan sudah mendukung resolusi 1.600 x 720 pixel, aspek rasio 20:9 dan rasio layar 89,5 persen. Pada bagian layar ini juga terdapat notch yang berbentuk water drop yang memuat kamera depan dengan resolusi 5 MP f/2.2.

Sementara untuk kamera belakang hanya dibekali dengan satu kamera utama dengan resolusi 8 MP f/2.0 dengan beberapa fitur tambahan seperti Chroma Boost, Portrait Mode, Timelapse, Panoramic View, Beauty Mode, dan HDR.

Baca ini juga :


» ArcheAge War akan Buka Server Global pada Kuartal Kedua 2024
» Metal Slug: Awakening Update Mode Operasi Gabungan! Ada Hero dan Senjata Baru
» ArcheAge War akan Buka Server Global pada Kuartal Kedua 2024
» [Rumor] Samsung Dikabarkan Akan Merilis Galaxy S24 FE Di Akhir Tahun ini!
» Jelajahi MMORPG Immortal Kingdoms M! Top-Up Diamond Pack di UniPin




Sumber: Realme


Bicara jeroan, Realme C20 dibekali dengan chipset gaming kawakan MediaTek, Helio G35 (12 nm). Smartphone ini hanya tersedia dalam satu varian RAM dan penyimpanan saja, yaitu 2/32 GB. Realme juga menyediakan tiga slot, dua untuk memasukan kartu SIM dan slot lainnya untuk memasukan kartu micro SD.

Smartphone ini akan menjalankan OS Android 10 dengan interface Realme UI. Selain itu, smartphone ini juga membawa fitur lain seperti WIFI 802.11 b/g/n, Bluetooth 5.0, dan 3.5 mm audio jack. Dengan fitur yang diberikan, Realme C20 akan tersedia dengan dua varian warna yaitu Lake Blue dan Iron Grey yang dibanderol dengan harga Rp 1,3 juta. Realme C20 juga sudah resmi dijual di Indonesia.

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru