NEWS

Pemeran John Wick, Keanue Reeves akan Ikut Bermain di Toy Story 4

Salinolino   |   Minggu, 25 Nov 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Sang pengisi suara Buzz Lightyear, Tim Allen membocorkan bahwa Keanue Reeves akan turut berpartisipasi dalam film animasi Disney, yaitu Toy Story 4. Nantinya Aktor film Matrix ini akan mengisi suara mainan dengan kepribadian yang kuat. Untuk ukurannya sendiri diketahui akan seperempat dari besar Buzz Lightyear.

Sayangnya belum diketahui akan mengisi suara mainan seperti apa Reeves ini. Pastinya bisa dikatakan bahwa mainan yang akan diperankannya akan memiliki sifat berwibawa yang cocok dengan ciri khas suara beratnya.

Baca ini juga :

» Buzz dan Woody Kembali! CEO Disney Sebut Toy Story 5 Akan Rilis Pada Tahun 2026!
» Disney Investasi $1,5 Miliar ke Epic Games Buat Bikin Disney Universe di Dalam Game Fortnite.
» Setelah 95 Tahun, Versi Mickey Mouse Ini Akhirnya Dapat Digunakan Untuk Publik
» Sempat ‘Missing in Action’, Kingdom Hearts: Missing Link Akhirnya Muncul Kembali Kepermukaan
» Serial Willow dan Lainnya Sudah Ditarik! Disney Plus akan Kehilangan Lebih Banyak Konten

Selain itu pengisi suara Buzz Lightyear juga menjelaskan bahwa film Toy Story 4 ini akan memiliki ending yang lebih emosional.

"Hanks mengatakan yang terbaik. Tetapi adegan terakhir dari film yang bahkan tidak bisa saya lalui. Saya pikir ada halaman-halaman setelahnya. Saya membaca skenario dan saya harus berbalik untuk membacanya di studio, itu sangat emosional. Ini adalah, 'Scarlett, aku tidak peduli," ucap Allen yang dikutip oleh Kompas.com.

Film seri keempat ini masih akan melibatkan Tom Hanks, Annie Potts, Joan Cusack, Blake Clardk, Wallace Shawn, dan John Rarzenberger. Selain itu tidak luput juga dengan adanya pengisi suara karakter baru yaitu Tomy Hale, Jordan Peele, dan Keegan-Michael Key.

Toy Story 4 sendiri akan tayang di Layar lebar pada 21 Juni 2019 mendatang.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru