Review

REVIEW ASUS ROG Zephyrus Duo 15 SE

oleh: Yohanes

Halaman 1

Laptop gaming berlabel Asus ROG memang selalu hadir dengan inovasi yang kerap menjadi tren, dan kali ini dengan hadirnya Asus ROG Zephyrus Duo 15 SE yaitu laptop gaming kencang dengan dua layar dan performa kelas desktop Asus siap guncang dunia.

Kembali lagi bersama Kru KotGa pada kali ini berkesempatan untuk me-review laptop gaming kelas wahid terbaru dari ASUS, yaitu ROG Zephyrus Duo 15 SE atau Special Edition. Kenapa Special Edition? Karena kali ini dibundling dengan game Dying Light 2 yang bisa di redeem secara gratis jika kamu membeli laptop ini, itupun jika gamenya sudah dilaunching ya.

Laptop yang direview ini sebenarnya produk refresh, tetapi dengan upgrade yang cukup signifikan karena sudah menggunakan AMD Ryzen 7 5800H Gen 5000, lini prosesor terbaru dari AMD dengan teknologi terkini, dipadukan dengan kartu grafis NVIDIA RTX 3060 6GB DDR6. Pastinya ini adalah kombinasi maut yang disukai gamer.

Berikut Kru KotGa lampirkan video reviewnya untuk kamu yang ingin melihat video ini dengan jelas:



Ga berhenti sampai disitu, laptop ini juga dilengkapi dengan dua layar yang desainnya mirip dengan Zenbook Duo UX482 yang sebelumnya Kru KotGa sudah review. Oiya layar utama di laptop ini sudah memiliki refresh rate 300Hz dan juga Pantone Validate, sudah pasti segmen gamer maupun pekerja kreatif sangat cocok pakai laptop ini.

Bagaimana spesifikasi dan fitur-fitur terbaru yang ditawarkan laptop ini? Mari segera kita review.

Baca ini juga :

» Review ASUS TUF Gaming A16 FA608WV
» Review ROG Ally X
» Review ASUS TUF Gaming F16 2024
» Review ASUS Zenfone 11 Ultra
» Review ASUS TUF Gaming A15
Main Spec. ASUS ROG ZEPHYRUS DUO 15 SE
CPU Ryzen 7 5800H 8 Cores 16 Threads
GPU NVIDIA RTX 3060 130 Watt (6GB GDDR6)
RAM 16 GB DDR4 3200MHz DUAL CHANNEL
Memori Penyimpanan 1 TB SSD M.2 NVMe PCIe Gen 3
Main Display 15,6 Inci Anti-Glare Display (1920 x 1080) 300Hz 3ms
Secondary Display 14.1 Inci FHD touch display 60Hz
Port 1x Thunderbolt 3 (USB Type-C), 3x USB 3.2 Gen1 (Type-A), HDMI 2.0b, 3.5mm audio jack, 1x Micro SD Reader, 1x RJ45
Networking Wi-Fi 6 (802.11 ax), Bluetooth 5.0
Kapasitas baterai 90 Whr
Power Adapter 240 W
OS Windows 10 Home
Harga Rp 35,999,000

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview