Review

Review ASUS Mini PC PN51-S1

oleh: Yohanes

Halaman 3

FITUR




Meski ini produk barebone, tapi ternyata ASUS sudah menyertakan WiFi card yang terinstal langsung di dalam PC ini, chip yang digunakan datang dari Mediatek WiFi 6 MT7921 yang mendukung WiFi 6 dan bluetooth V5.

ASUS Business Manager








Karena memang mini PC memiliki pasar di bidang bisnis maupun perkantoran, ASUS melengkapi produk ini dengan proteksi USB lock yang dapat mengunci port USB agar tidak disalahgunakan, fitur ini dapat diakses dari BIOS maupun software ASUS Business Manager.

Baca ini juga :

» Review ROG Strix SCAR 17 2023 G733
» Review ROG Strix Scar 16 G634JZ
» Review ROG x EVANGELION EVA-02
» ASUS ROG G22CH G22CH-7K3114700WSO
» Review ASUS ROG Zephyrus G14 2023 GA402XV





Pada aplikasi serbaguna ini kita juga diberikan akses untuk memantau kondisi PC secara aktual, dan juga mengatur mode performa mulai dari Normal Mode, High Performance Mode hingga Max Power Saving yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan pengguna pada skenario sehari-hari.

Oiya di BIOSnya juga kita bisa mengatur beberapa hal, seperti kecepatan kipas maupun ukuran VRAM yang tadinya 512MB hingga 4GB yang berbagi dengan memory dari RAM tentunya, karena kebetulan kami mengujinya hanya dengan format single channel, jadi maksimal VRAM yang bisa dicapai hanya 2GB.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview