NEWS

Bocoran Proyek Terbaru Indikasikan Kalau Ubisoft Sedang Mengerjakan Assassin's Creed Dynasty?

Fadhil Baladraf   |   Sabtu, 03 Feb 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Sejak rilis Assassin's Creed Origins yang mendapatkan banyak pujian dari para gamer akan kualitasnya, rumor mengenai proyek terbaru Assassin's Creed sudah mulai menyebar luas. Selain spekulasi, ada satu informasi menarik dari sesi wawancara PlayStation Universe dengan animator yang bekerja di Technicolor. Informasi menarik yang mereka dapatkan tersebut adalah proyek Assassin's Creed selanjutnya akan mengusung codename "Dynasty".

Bocoran codename seperti ini tidak hanya terjadi sekali, karena Assassin's Creed Syndicate dulunya juga mengusung nama Assassin's Creed Victory. Hal yang sama juga terjadi dengan Assassin's Creed Origins yang pernah dinamai Assassin's Creed Empire. Hal yang perlu diperhatikan adalah codename tersebut berhasil memberikan gambaran jelas mengenai setting yang akan diambil, contohnya seperti "Victory" untuk menggambarkan zaman Ratu Victoria dan "Empire" untuk menggambarkan zaman kerajaan Mesir kuno.

Baca ini juga :

» Rumor Game Watch Dogs Series Ga Bakal Dilanjut Sama Ubisoft, Termasuk Franchise Watch Dogs lainnya!
» PS5 Pro is Real! Sony Minta Developer Siapin Game Mereka Termasuk Support Peningkatan Ray-Tracing!
» Sony Takedown Video Bocoran PS5 Pro dari Youtuber Moore's Law Is Dead! Apakah Bocorannya Beneran?
» Bocoran Casing iPhone SE 4, Adaptasi dari iPhone 14! Beda Dari Seri iPhone SE Sebelumnya!
» XDefiant Diundur Lagi, Developer Sebut Akan Segera Umumkan Tanggal Rilis!

Perlu diketahui kalau animator yang diwawancarai sudah tidak bekerja dengan Technicolor, tapi setidaknya dia memang mengkonfirmasi kalau nama Assassin's Creed Dynasty adalah proyek terbaru yang akan dikerjakan Ubisoft. Jika pola codename ini memang benar, maka seri terbaru Assassin's Creed nantinya akan mengambil setting di Cina atau bisa juga Jepang.

Untuk saat ini semuanya masih sebatas spekulasi dan rumor. Para gamer mungkin akan terus memberikan teori mereka atau bisa dengan sabar menunggu kepastian langsung dari Ubisoft. Tapi jika melihat permintaan fans selama bertahun-tahun yang ingin melihat setting Assassin's Creed di wilayah Asia, maka tidak heran jika rumor ini ternyata memang benar adanya.

Source: PlayStation Universe

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru