NEWS

EA Pastikan Burnout Paradise Remastered Tidak Memiliki Microtransaction

Taufik Hidayat   |   Kamis, 22 Feb 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Kemarin, kru KotGa telah memberitakan bahwa Electronic Arts aka EA telah resmi mengumumkan Burnout Paradise Remastered. Tentu saja fans seri tersebut menyambutnya dengan antusias. Disisi lain, kekhawatiran mengenai mictrotransaction juga muncul karena pada dasarnya EA "hobi" memberikan fitur tersebut kepada game-game besutannya.

Dilansir Dualshockers, EA - Ben Walke telah membagikan beberapa detail mengenai Burnout Paradise Remastered. Melalui akun Twitter pribadinya ia mengklarifikasi bahwa game besutannya tersebut tidak akan memiliki microtransaction atau konten tambahan yang mengharuskan para pemain harus membayar lagi. Beberapa store yang menyebutkan in-game purchases dianggap Walke tidak benar dan error.

Baca ini juga :

» Para Player Boikot Game Apex Legends Karena Kecewa EA Udah Layoff 670 Karyawan!
» Dev Apex Legends, Respawn Dikabarkan Terkena Efek PHK Imbas dari Layoff EA
» Marcus Lehto, Direktur Game Battlefield Mengundurkan Diri Dari EA. Keluar Baik-baik atau Ada Drama?
» [RUMOR] Ramai di Twitter, FIFA Bakal Gandeng 2K Buat Bikin Game Football Lagi Setelah Pisah Dengan EA
» Pemain EA FC24 Ciptakan Ulang Pertandingan Newcastle Utd vs Manchester City

Burnout Paradise Remastered akan mencakup berbagai peningkatan, terutama dalam urusan grafis serta kualitas visualisasi seperti texture hingga efek animasi yang disesuaikan untuk perangkat gaming terkini. Untuk PlayStation 4 dan Xbox One akan mendukung resolusi 1080p, sementara pada PS4 Pro dan Xbox One X akan mendukung 4K dengan 60 FPS. Untuk PC sendiri nantinya bisa diatur kualitasnya sesuai kemampuan PC pengguna. Versi remastered ini sudah mencakup 8 DLC penting dan soundtrack orisinil.

Burnout Paradise Remastered sendiri rencananya akan dirilis pada 16 Maret mendatang untuk PlayStation 4, Xbox One, dan akan dijual baik itu versi fisik ataupun digital untuk konsol. Untuk harganya, game tersebut dibanderol dengan harga USD 39,99 atau sekitar IDR 547.000. Sementara untuk PC baru menyusul setelah perilisan di konsol dan akan dirilis via Origin.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru