NEWS

Akun Mobile Legends Hilang Setelah Update? Begini Solusi Mengembalikannya Menurut Moonton

Reza Alif   |   Selasa, 03 Sep 2019


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Moonton memang saat ini tengah mempersiapkan migrasi besar Mobile Legends ke versi terbarunya 2.0. Karena itu Moonton secara bertahap mulai memberikan beberapa update dan upgrade ke Versi Cepat.

Baca ini juga :

» RRQ Hoshi dan EVOS Glory Masih di Papan Bawah, Ko Jo: Kalau Playoffs Tanpa Dua Tim ini Rasanya Hambar!
» Tak Sampai Satu Musim, Dlar Diumumkan Cabut dari Burmese Ghouls!
» Ditanya Mengenai RRQ Apakah Skylar Sentris, Watt: Benar 100%, Keliatan Nggak Ada yang Ngangkat Timnya!
» McLaren Lu Warna Apa Bos! Seorang Modder Buat Skin Nolan Edisi Timothy Ronald!
» Terlalu Jago dan Tak Terkalahkan, RRQ Akira Lolos ke Grand Final MPL Latam Season 1!

Sayang upgrade versi ini justru membawa beberapa masalah dan bug. Yang paling parah adalah beberapa pemain kehilangan akun mereka setelah melakukan update. Tapi, untungnya Moonton dengan cepat menanggapi keluhan ini dan memberitahukan cara untuk memulihkan akun para pemain yang hilang.

Dilansir dari halaman Facebook Mobile Legends: Bang Bang, untuk yang kehilangan akun dapat menggunakan cara dengan membuat Temporary Account dan kaitkan akun dengan platform lain seperti Facebook. Terakhir, simpan gambar kode QR akun milikmu pada galeri.

Kemudian lakukan login ke Temporary Account yang sudah kamu buat. Upload kode QR yang sebelumnya kamu simpan, kemudian masukkan Password untuk melakukan login ke akun asli kamu.

Jika kamu memiliki akun yang telah dikaitkan dengan platform lain kamu cukup melakukan login ke dalam game dan pilih platform yang bersangkutan untuk mengganti. Tapi jika kamu belum mengaitkan akun ke platform apapun, kembali ke beranda dan tap icon customer service untuk memproses pemulihan akun.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru