NEWS

Game Lokal, My Lovely Wife Dijadwalkan Rilis pada Juni 2022 untuk PC dan Switch!

Christa   |   Sabtu, 14 May 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Bagi pemain yang telah memainkan My Lovely Daughter, ada kabar gembira untuk menantikan seri berikutnya yang bertajuk My Lovely Wife. Game garapan studio lokal, GameChanger Studio bersama Toge Productions ini baru saja dikabarkan akan rilis pada Juni 2022 untuk Switch dan PC via Steam.

Baca ini juga :

» Diskon Pertama untuk Like a Dragon: Infinite Wealth! SEGA ATLUS Spring Sale 2024 Tengah Berlangsung di Steam
» Dibekali Fitur Khusus untuk AI! ASUS Luncurkan Lini Terbaru Laptop Gaming ROG dan TUF GAMING 2024
» MrBeast Jadi Pengisi Suara Panda Pig di Kung Fu Panda 4, Netizen Justru Kecewa Karena Hal Tersebut!
» Masuk Pasar AI dan Gaming! Zyrex Luncurkan Maveric AI dan Gaming Series
» Final Fantasy XVI Akan Tuju PC Tahun Ini Dengan Spek Yang Agak Tinggi

Melansir dari Gematsu, Neon Doctrine selaku publisher My Lovely Wife baru saja mengumumkan jadwal rilis game tersebut melalui akun YouTube miliknya. My Lovely Wife akan dirilis pada PC via Steam dan Switch pada Juni 2022. Sementara untuk PS5, Xbox Series, PS4, Xbox One, dan iOS menyusul pada Juli atau Agustus 2022.

My Lovely Wife kembali mengusung genre visual novel seperti game sebelumnya, My Lovely Daughter. Game ini menggabungkan elemen horor dengan dating simulator, yang mengisahkan tentang kesedihan dan rasa bersalah ketika seorang pria menggunakan ilmu hitam untuk membangkitkan istrinya yang sudah meninggal. My Lovely Wife direncanakan akan rilis di Switch dan PC via Steam, namun tanpa ada informasi tanggal rilis pastinya.

Sumber: Gematsu

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru