NEWS

Undecember Sudah Rilis, Reviewnya terpisah di Google Play dan Steam

Reza Adibrata   |   Sabtu, 15 Oct 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Undecember adalah game yang baru rilis untuk Mobile dan PC. Game ini mempunyai banyak kemiripan dengan Diablo, dan banyak juga yang berharap kalau game ini tidak sama dengan Diablo Immortal dalam monetasinya. Tapi ternyata, game ini mendapatkan review yang cukup kontradiksi di Google Play, dan “mostly negative” di Steam.


Sumber: Steam

Undecember, game yang di publish oleh Line Games memiliki sistem monetasi yang dikira banyak orang pay to win. Game MMO atau game dungeon crawler seperti ini biasanya kebanyakan memiliki sistem monetasi yang di implementasikan di dalam game. Di Undecember pemain bisa membeli untuk penambahan inventory, dan bahan untuk crafting dan enchanting juga bisa dibeli.

Dan mata uang premium in-gamenya juga dibagi 2 tergantung dari cara kamu dapatinnya. Saat buka window shoppingnya akan dibagi menjadi 2 kategori, premium dan free. Maksudnya meskipun kamu punya mata uang premium game, jika kamu mendapatkannya melalui game atau reward dari game, kamu hanya bisa gunakan untuk di kategori free, hanya saat kamu membeli mata uang premium baru kamu bisa gunakan untuk dikategori premium.

Baca ini juga :

» Berikan Dukungan ke RRQ Hoshi, Coach Yeb: Tetap Semangat RRQ, Season Belum Selesai!
» Makin Mengkeren! Yu Zhong Akan Dapatkan Revamp Tampilan di Patch Mendatang!
» Tidak Seperti Helldivers 2 PC, Ghost of Tsushima PC Tetap Membutuhkan Akun PSN untuk Multiplayer
» MrBeast Berusia 26 Tahun Hari Ini dan Memberikan 26 Tesla, Termasuk Cybertruck!
» RRQ Hoshi Masih di Zona Merah, Pak AP: Saya Minta Maaf dan Akan Segera Diperbaiki!

Hal ini yang banyak membuat pemain di Steam mengamuk dan mengatakan gamenya pay to win dan memberikan review jelek, termasuk seorang youtuber pada channel “Action RPG”.

Meskipun begitu, sebenarnya untuk pemain solo atau penikmat konten tidak perlu menggunakan item shopnya ataupun membeli premium. Semua item bisa didapatkan sendiri, tetapi mungkin membutuhkan waktu dan tenaga yang lebih banyak untuk mendapatkannya.

Jadi bagaimana menurut kalian? Apakah gamenya pay to win? Atau orang terlalu membesarkan monetasi gamenya?

Lihat juga nih review ROG Phone 6. Cek video dibawah ini ya:


TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru