NEWS

Kode? Square Enix Perlihatkan Final Fantasy XV di PC!

Taufik Hidayat   |   Jumat, 03 Mar 2017


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Peluncuran game Final Fantasy XV terbilang sangat sukses, game yang menghadirkan genre RPG open world dengan perhatian khusus pada beberapa sektor. Mulai dari detail grafis, setiap suara, karakter, alur cerita, gameplay, hingga sistem lainnya tentu membuat para fans bahkan yang bukan fans seri Final Fantasy ingin memainkannya, tak terkecuali gamers PC.

Nah, pada perhelatan acara GDC 2017, Square Enix memperlihatkan bagaimana bentuk sesungguhnya dari Final Fantasy XV yang dibuat dengan engine Luminous. Final Fantasy XV tersebut dijalankan dengan GTX 1080 Ti yang juga diluncurkan pada acara tersebut. Final Fantasy XV versi PC ini terlihat lebih baik dalam hal visualisasi walaupun masih dalam batas tech demo.

Baca ini juga :

» Bangun Kerajaanmu! Petualangan Noctis dan Kawan-Kawan Berlanjut di Final Fantasy XV: War for Eos
» Direktur Final Fantasy XV Berkolaborasi dengan ANA untuk Ciptakan Program Virtual Travel
» Gunakan Unreal Engine 4, Final Fantasy XV Dapatkan Game RPG Terbaru Untuk Mobile!
» Perlihatkan Ending Bahagia, Inilah Bocoran Artwork dari DLC Final Fantasy XV yang Dibatalkan
» Pindah Proyek, Dev. Final Fantasy XV Kerjakan Game Baru Untuk PlayStation 5!

Lalu, kapan Final Fantasy XV dirilis di PC? Belum jelas. Namun satu hal yang pasti, dengan adanya hal ini dipastikan Final Fantasy XV kemungkinan besar akan ada versi PC. Hajime Tabata mengatakan pada Famitsu bahwa ingin merilis Final Fantasy XV untuk PC, bukan hanya sekedar porting dan merilis game tersebut di PC, akan tetapi memperlihatkan sesungguhnya Final Fantasy XV yang tidak bisa dikeluarkan dimesin konsol.

Beberapa hal yang ingin Tabata berikan kepada gamers PC jika Final Fantasy XV benar-benar akan dirilis untuk PC, dia ingin memberikan fitur-fitur eksklusif untuk gamers PC. Seperti Luminous Engine yang akan membuat grafis terlihat lebih optimal dan keren, ataupun memungkinkan nya fitur mod pada game tersebut.

Final Fantasy XV sudah dirilis semenjak November 2016 tahun lalu, tapi hanya untuk PlayStation 4 dan Xbox One. Tabata sudah berkali-kali mengatakan bahwa ia tertarik untuk merilis Final Fantasy XV untuk PC. Namun, sampai saat ini belum ada pernyataan resmi dari pihak Tabata atau Square Enix untuk merilis game tersebut untuk PC.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru