Review

Review Motherboard ROG Strix Z690-E Gaming WiFi

oleh: Yohanes

Halaman 4

PERFORMA DAN BENCHMARK


Nah pada bagian ini, kita akan mencoba ketahanan dan performa yang diberikan mobo spesial ini dalam menghadapi berbagai skenario real-life maupun benchmark sintetis untuk mengetahui kemampuan sebenarnya.

Dalam melakukan benchmark dan pengujian, berikut ini berbagai komponen yang Kru KotGa gunakan untuk mengulas motherboard ROG Strix Z690-E:



Meskipun bukanlah sesuatu yang akan menambah performa kamu dalam bermain game, tapi sektor ini cukuplah menjadi identitas gamer masa kini, sehingga kehadiran RGB merupakan poin yang cukup seru untuk dibahas. Tentu pencahayaan Aura Sync ini dapat kamu kustomisasi dan disinkronkan pada periferal lain yang memang sudah mendukung Aura Sync juga.



  • Prosesor: Intel Core i7-12700K
  • Motherboard: ROG Strix Z690-E GAMING WIFI
  • Cooler: ROG STRIX LC II 360 ARGB
  • GPU: ASUS TUF RTX 3080 OC
  • RAM: Kingston Fury Beast DDR5 4800MHz
  • SSD: - Kingston Fury Renegade PCIe 4.0 NVMe M.2 1TB
  • SSD:- WDC Black SN850 PCIE 4.0 NVMe M.2 1TB
  • PSU: Cooler Master MWE Gold 850 V2 Full Modular
  • FRAME CASE: Cooler Master MasterFrame 700/li>








Baca ini juga :

» Review ROG Strix SCAR 17 2023 G733
» Review ROG Strix Scar 16 G634JZ
» Review ROG x EVANGELION EVA-02
» ASUS ROG G22CH G22CH-7K3114700WSO
» Review ASUS ROG Zephyrus G14 2023 GA402XV


Benchmark yang kru KotGa lakukan berfokus terhadap ketahanan motherboard dalam melakukan skenario pemakaian kerja berat yang dipasangkan dengan kemampuan dari i7-12700K sebagai pelengkap dari pengetesan kali ini sebagai referensi bagaimana sih kemampuan dari Alder Lake terbaru ini.




Dari benchmark sintetis jelas angkanya bukanlah angka yang biasa kita hadirkan pada saat mereview laptop, bisa dibilang jika kita melihat angka benchmark sintetis, Alder Lake adalah prosesor x86 yang memiliki raw power paling kencang di dunia, setidaknya untuk saat ini.




Bukan KotakGame namanya jika tidak menghadirkan benchmark game, dan pada game Ray Tracing maupun non Ray Tracing, angka FPS yang berhasil dicapai sangat memuaskan. Perlu diingat bahwa angka-angka ini dicapai pada resolusi 4K.




Prosesor kencang biasanya dekat dengan suhu yang panas, dan memang inilah yang terjadi pada Alder Lake, khususnya i7-12700K, akan tetapi kombinasi dari ROG Strix Z690-E dan LC II 360 ARGB bisa dibilang cukup baik dalam menghandle prosesor ngebut ini.




Pada saat Full Load, peak yang dicapai mencapai 94c untuk mode default, dan hanya 90c pada saat AI Overclocking diaktifkan dengan konsekuensi suara fan yang cukup bising diakibatkan dari hidupnya mode Fan Turbo.




Sedangkan temperatur mainboard yang kita pantau melalui HW Monitor berada di sekitar 37c di mode default dan 39c mode AI Overclocking, memang harga gak bisa bohong, motherboard ini sangat baik dalam mengalirkan panas dengan heatsink yang luas disana-sini sehingga tidak ada heat-spot yang terkonsentrasi pada satu titik saja.







Sedangkan performa dari slot M.2 NVMe PCIe 5.0 utama yang tersedia di motherboard ini jika dikawinkan dengan Kingston Fury Renegade 1TB yang juga berjalan di PCIe 4.0 dapat tembus 7 GB/s, kenceng banget! Kedepannya jika SSD NVMe sudah berada di PCIe 5.0 kamu gak perlu ganti motherboard lagi, mobo ini dapat mengakomodir potensi upgrade kedepannya alias future proof.







Sedangkan kemampuan dari Hyper M.2 Card yang sudah disertakan di paket penjualan yang berjalan di PCIe 4.0 juga yang dikawinkan dengan WD Black SN850 1TB yang kita colok di slot PCIe Express paling bawah, dapat menembus kecepatan read di 6,8 GB/s dan write di 5,3 GB/s.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview