Review

Review Acer Predator Helios 300 (2022)

oleh: Yohanes

Halaman 3

FITUR




Layarnya sudah berada di atas standar esports zaman sekarang dengan resolusi QHD atau 1440p ber-refresh rate di 165Hz dengan response time 3ms. Layarnya juga sudah mendukung G-Sync, jadi untuk game-game bertempo cepat seperti Valorant misalnya kamu dapat mengunci FPS nya dengan fitur ini untuk mendapatkan pengalaman bermain tanpa screen tearing maupun stuttering.



Meski ini laptop gaming, ternyata akurasi warnanya cukup baik, ada di 100% untuk DCI-P3-nya.

Baca ini juga :

» OMEN by HP 16 WF0031TX
» Acer Predator Helios 16 PH16-71
» MSI Bravo C7VF
» ASUS ROG Strix SCAR 16 (2023) G634
» MSI Cyborg 15 A12V









Bezelnya three-side bezelless, hanya dagunya yang cukup tebal dan terdapat logo Predator disana. Pada bagian atasnya meski tipis, sudah disematkan webcam 1080p 60FPS.

Laptop ini memiliki tagline yang cukup keren perihal konektivitasnya, yaitu Kill The Lag, dengan Intel® Killer™ Wi-Fi 6E dan Intel® Killer™ E2600 Ethernet Controller bekerja untuk membuat koneksi internet lebih stabil dan tetap dalam latency yang rendah kedalam game. Bahkan, jaringan internet ke game bisa diprioritaskan dibanding aplikasi lain yang bukan prioritaskan saat sedang bermain game, yang sudah sepaket dengan Bluetooth 5.2.









Stereo speakernya bottom firing yang suaranya sudah sangat oke, tidak terlalu kencang tapi terkontrol dengan baik. Untuk jack audionya sudah ada teknologi DTS:X® ULTRA, yang dapat membuat headphone atau speaker menjadi surround 360, sayangnya ini hanya akan hidup via jack audionya saja.





Laptop ini sudah dilengkapi dengan Predator Sense dimana ini adalah aplikasi native yang membuat kita bisa melihat kondisi PC, mengubah pengaturan mode performa, mengatur kecepatan kipas, dan juga tentunya mengkonfigurasi backlight RGB via Pulsar Lighting.





Kita bisa mengatur performa mulai dari Default, Extreme Mode, hingga Turbo Mode, yang akan kita uji nanti kemampuan dari tiap modenya.

Sistem pendinginanya masih dengan teknologi 5th gen aeroblade, desain kipas yang diklaim lebih efektif dalam mengusir panas berlebih, dengan 3 buah heatpipes dan untuk CPU dan GPUnya sudah mendapatkan liquid metal sebagai thermal greasenya yang memang memiliki sifat paling efektif dalam menghantarkan panas.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview