NEWS

Assassin + Parkour + Cyberpunk! Game Action 'Ghostrunner' Unjuk Teaser Trailer yang Keren!

Fadhil Baladraf   |   Senin, 31 Aug 2020


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Dikembangkan lewat kerjasama antara publisher All In! dengan developer One More Level, 3D Realms, dan Slipgate Ironworks, Ghostrunner adalah proyek game action terbaru yang terlihat cukup ambisius dan sangat keren. Mulai dari segi presentasi dengan tema cyberpunk yang hidup hingga gameplay flashy dengan sistem parkour yang mulus, Ghostrunner terlihat seperti game yang menawarkan tingkat keseruan maksimal.

Demi menarik perhatian lebih banyak orang yang masih asing dengan gamenya termasuk fans yang mengantisipasinya, pihak pengembang belum lama ini berbagi kumpulan detail baru mulai dari teaser trailer di ajang Gamescome 2020 serta pembukaan registrasi untuk tahap Private Beta yang bisa kamu akses DI SINI. Mereka juga menjanjikan kejutan besar yang akan diumumkan di ajang PAX Online 2020 pada tanggal 15 September mendatang.

Baca ini juga :

» Autoplay Dalam Aplikasi, Video April Mop Discord Kalahkan Jumlah View Trailer GTA VI Hanya Dalam Setengah Hari
» Optimalkan Pengalaman Pengguna! Meta Terapkan AI dalam Rekomendasi Video Facebook!
» Gokil! MrBeast Sebut Konten Video-nya Direkam dengan 300 Kamera. Sebuah rekor Dunia?
» Hyundai Bikin Ulang Trailer GTA VI dengan Judul “Grand Test Auto XXIV”
» SAND LAND AKAN DIRILIS 25 APRIL DI PLAYSTATION b5, PLAYSTATION 4, XBOX SERIES X|S, 26 APRIL DI STEAM

Mengenai gamenya sendiri, Ghostrunner adalah game action first-person yang menggabungkan gameplay hack and slash dengan parkour di dalamnya. Kelincahan serta presisi gerak adalah kunci untuk melewati berbagai level yang dipenuhi rintangan, hal ini juga termasuk mencincang musuh dalam sekali tebasan. Game ini juga menawarkan tingkat kesulitan yang cukup menantang, dimana meskipun karaktermu bisa bergerak dengan sangat gesit, namun kamu bisa kehilangan nyawa dalam sekali serang juga.

Sudah tidak sabar menantikan gamenya? Ghostrunner rencananya akan dirilis untuk PlayStation 4, Xbox One, dan PC via Steam pada tahun 2020 ini.

Sumber: Gematsu

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru