NEWS

Konpeko! VTuber Usada Pekora Masuk Jajaran Lima Besar Streamer Wanita Paling Populer di Dunia!

Billy Mariza   |   Rabu, 13 Jan 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Baru-baru ini Dexerto telah melakukan listing atau daftar terhadap 5 streamer wanita dengan view terbanyak di sepanjang tahun 2020. Siapa sangka, salah satu Virtual YouTuber dari Hololive yaitu Usada Pekora berhasil masuk ke Top Five bersamaan dengan 4 streamer kondang lainnya sebut saja seperti Valkyrae, Pokimane, Saddummy, hingga Jinnytty.

Dengan ini, Pekora juga berhasil mengalahkan VTuber lainnya yang secara subscriber masih lebih unggul dibandingkan dirinya dan menjadi VTuber dengan viewer terbanyak di sepanjang tahun 2020 dengan meraih total 14,6 juta jam tonton. Apalagi berbagai game yang dimainkannya merupakan game-game yang populer dan digemari oleh para penonton stream seperti Minecraft, APEX Legends, hingga game konsol seperti Yakuza Zero dan Mario Kart.

Baca ini juga :

» ASUS TUF Gaming A15 FA506NF, Laptop Gaming Rp12 Jutaan Bisa Apa Aja?
» AOC Perkenalkan Berbagai Macam Monitor dengan Harga Spektakuler! Apa Saja?
» GIGABYTE Luncurkan Seri Motherboard dan Kartu Grafis XTREME Prestige Limited Edition
» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia

Buat kamu yang tidak tahu VTuber itu apa, Kru KotGa akan menjelaskannya sedikit. VTuber adalah YouTuber yang diwakili oleh avatar digital yang dihasilkan oleh grafik komputer. YouTuber virtual merupakan karakter fiksi 2D maupun 3D yang menjalankan kanal YouTube. YouTuber virtual berperan sebagai penghibur online yang menggunakan avatar yang dibuat oleh komputer. Salah satunya yang dikenal sebagai pionir utama VTuber adalah Kizuna Ai.

Sedangkan untuk nilai pendapatan jika dihitung secara besaran, Pekora masih kalah unggul dengan Kiryuu Coco yang merupakan salah satu talent streamer di manajemennya. Meskipun begitu ia berhasil berada di urutan ketiga dengan meraih hingga JPY100 juta atau sekitar IDR13 Miliar hanya di tahun 2020.

Untuk sekarang Usada Pekora telah memiliki setidaknya 1,15 juta subscriber di channel YouTube-nya dan bukan tidak mungkin angka ini akan semakin pesat mengingat pandemi COVID-19 masih berlangsung. Baru-baru ini ia juga merayakan ulang tahunnya di channel YouTube-nya tersebut dengan sangat meriah! Happy Birthday Usada!

Sumber: Dexerto

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru