NEWS

Keren! Forza Horizon 5 Capai 1 Juta Pemain Sebelum Perilisannya!

Christa   |   Senin, 08 Nov 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Seri kelima dari waralaba game balap populer ini menjadi salah satunya yang paling dinanti-nantikan oleh para pemain di dunia. Forza Horizon 5 memang belum rilis sepenuhnya, namun sudah ada beberapa pemain yang bisa mengakses Early Access melalui Premium Edition. Fakta menariknya, game ini sudah dimainkan sekitar 1 juta pemain sebelum perilisannya.

Baca ini juga :

» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia
» Seal: WHAT the FUN - Lebih dari Sekedar Game Party Royale Biasa!
» Terus Ekspansi! CEO Bigetron Esports Spill Mereka Akan Kembali Tambah Dua Divisi Baru!
» Bentar Lagi Rilis di PC! Ini dia Spesifikasi PC Buat Mainin Ghost of Tsushima: Director's Cut!



Sumber: Steam


Perlu diketahui, Forza Horizon 5 Premium Edition dibanderol sebesar USD 99 atau Rp1,4 jutaan. Sementara bagi pelanggan Xbox Game Pass juga bisa membeli Premium Edition yang telah mencakup Early Access dengan harga USD 45 atau sekitar Rp640 ribuan. Untuk yang membeli Standart Edition, tentu baru bisa memainkannya pada saat rilis secara global.

Forza Horizon 5 sendiri baru akan dirilis pada 9 November 2021 untuk PC, Xbox One, dan Xbox Series. Seri kelimanya mengambil setting tempat di Meksiko dengan lingkungan open-world yang bebas dan lebih besar dari seri keempatnya. Fakta uniknya, Forza Horizon 5 menjadi game pertama yang mendukung Ray Tracing di setiap mobilnya.

Sumber: VGC

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru