NEWS

Ubisoft Pastikan Tidak Ada Unsur NFT di Game Battle Arena Baru, Project Q!

Christa   |   Minggu, 24 Apr 2022


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Setelah berbagai bocoran yang tersebar, akhirnya Ubisoft secara resmi mengumumkan Project Q. Game ini mengusung konsep team battle arena, dan bukan battle royale. Selain itu, mereka juga mengonfirmasikan bahwa Project Q tidak melibatkan unsur NFT di dalamnya.

Baca ini juga :

» ASUS TUF Gaming A15 FA506NF, Laptop Gaming Rp12 Jutaan Bisa Apa Aja?
» AOC Perkenalkan Berbagai Macam Monitor dengan Harga Spektakuler! Apa Saja?
» GIGABYTE Luncurkan Seri Motherboard dan Kartu Grafis XTREME Prestige Limited Edition
» Beneran Worth-It! 7 Keseruan Eiyuden Chronicle yang Bikin Fans Suikoden Berlinang Air Mata
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia

Melansir dari IGN SEA, Ubisoft membagikan informasi tersebut melalui akun Twitter-nya yang mengatakan, "Game ini masih dalam pengembangan awal dan kami akan terus mengujinya, jadi untuk saat ini yang bisa kalian lakukan hanyalah mendaftar untuk uji coba yang akan datang." Selain membagikan konsep visual, Ubisoft menegaskan bahwa Project Q bukanlah game battle royale, dan sebagai gantinya menampilkan mode PvP yang beragam.

Dikatakan juga, Project Q akan memiliki dua mode. Di antaranya adalah Showdown dan Battle Zone. Mode Showdown menampilkan semacam battle royale mini, sedangkan mode Battle Zone akan menghadirkan pengalaman PvP tradisional layaknya game-game seperti Valorant maupun Overwatch. Jika tertarik, pemain sudah bisa mendaftar Project Q melalui halaman resminya. Game ini rencananya akan dirilis di PS4, PS5, Xbox One, Xbox Series, dan PC.

Sumber: IGN

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru