NEWS

No More Gambar Burik, WhatsApp Sebentar Lagi Bisa Kirim Gambar Kualitas HD

Yohanes   |   Senin, 12 Jun 2023


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Kabar gembira akhirnya menyambangi para pengguna WhatsApp, yang tak lama lagi bakal bisa berkirim gambar atau foto beresolusi besar hingga kualitas High Definition (HD). DIkabarkan mereka sedang dalam pengujian dukungan tersebut ke sejumlah pengguna terpilih. Fitur kirim gambar resolusi besar di WhatsApp, hadir melalui pembaruan aplikasi versi beta 23.11.0.76 untuk iOS dan 2.23.12.13 untuk Android. Artinya, baik pengguna iOS maupun Android, akan kebagian fitur ini. Namun seperti praktik pengujian fitur baru sebelumnya, dukungan kirim foto HD di WhatsApp baru bisa dijajal oleh beberapa pengguna saja, khususnya mereka yang ikut program beta. Sebelumnya WhatsApp menggulirkan fitur baru untuk berbagi media, yaitu opsi kualitas foto pada aplikasinya versi beta 23.4.0.70 di iOS. Dengan opsi ini, pengguna bisa memilih kualitas foto yang diinginkan, sehingga detail gambarnya tetap terjaga ketika dikirimkan ke pengguna lainnya.

Baca ini juga :


» Meta Kerjasama Dengan ASUS Buat Kembangkan Next Generation VR Headset Pakai Meta Horizon OS
» Pemerintah Minta Apple Hapus WhatsApp dan Threads dari App Store China!
» Image Generator Milik Meta AI Ga Akurat Kalau Bikin Gambar Dua Orang Beda Ras!
» Meta Coba Bawa Meta AI ke Aplikasi WhatsApp! User Bakal Bisa Tanya Chatbot lewat Search bar!
» Meta, Microsoft, X dan Match Group Gabung dengan Epic Games Buat Nuntut Kebijakan Payment Apple!




Sumber: WABetaInfo


Namun, opsi pilihan kualitas gambar masih belum tersedia sepenuhnya karena belum bisa diaplikasikan pengguna ketika berkirim gambar. Nah, dukungan kirim foto resolusi HD yang dihadirkan WhatsApp kali ini, masih berkaitan dengan opsi tersebut. Dengan memasang pembaruan aplikasi versi beta 23.11.0.76 untuk iOS dan 2.23.12.13 untuk Android, pengguna sudah bisa berkirim foto via WhatsApp dengan kualitas HD.



Terdapat dua opsi kualitas yang tersedia, yaitu "Standar" dan "HD". Secara default, opsi gambarnya akan diatur berkualitas standar. Jadi, pengguna harus mengklik opsi HD setiap ingin mengirimkan foto atau gambar resolusi tinggi. Meski mendukung kualitas HD, WhatsApp tetap menurunkan kualitas foto yang dikirim pengguna dengan opsi HD. Resolusinya akan sedikit dikompres, sehingga kualitasnya aslinya hanya bertahan 90 persen. Nantinya, foto yang dikirim dengan opsi HD di WhatsApp akan muncul dengan keterangan "HD", tepat di sudut kiri bawah foto.

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru