Feature

7 Anime Mecha Terbaik yang Wajib Kalian Tonton

oleh: Culdesacc

Halaman 3

Macross Frontier

Macross Frontier berkisah tentang Saotome Alto, seorang pilot muda yang menjadi backdrop dancer bersama 2 pilot lainnya dalam konser musik artis terkenal Sheryl Nome. Namun, konser tersebut diserang oleh makhluk misterius bernama Vajra yang lolos ke pertahanan koloni Macross Frontier. Untuk melindungi sahabatnya Ranka, Alto menaiki Variable Fighter VF-25 untuk melawan Vajra.

Baca ini juga :

» Awas Maksiat! 7 Game Mobile Yang Gak Boleh Kalian Mainin Sebelum Buka Puasa Edisi 2022!
» Nyesel Kalau Gak Nonton! Ini Dia 7 Rekomendasi Anime Baru Yang Akan Rilis di 2022
» Sembari Menunggu Arcane Season 2, Ini Dia Deretan Anime Yang Harus Kamu Tonton Kalau Kamu Suka Arcan
» Mau Jadi Tanjidor? Ini Dia Deretan Game Adaptasi Anime Yang Gak Akan Ngecewain!
» Udah Pernah Maenin Belom? Ini Dia 7 Rekomendasi Game JRPG Yang Keren Dan Asik Di Steam!
Full Metal Panic!

Full Metal Panic! merupakan anime mecha yang mengisahkan tentang sersan Sousuke Sagara yang harus melindungi seorang gadis bernama Chidori Kaname, seorang gadis biasa yang ternyata adalah seorang Whispered, yakni orang yang memiliki kemampuan untuk merubah dunia dengan pengetahuan yang mereka dengar. Sousuke harus melindungi Chidori dari serangan-serangan faksi militer yang berusaha menyekap gadis tersebut dan menaiki robot Arm Slave dengan nama Arbalest.

Itulah 7 Anime bergenre mecha rekomendasi dari Kru KotGa. Dengan aksi robot-robot dan drama antar faksi yang memicu berbagai konflik seru, 7 anime tersebut merupakan pilihan untuk kamu yang ingin mencari tontonan anime yang menarik. Kotakers ada yang nontonin anime bergenre mecha juga dan memiliki list anime yang wajib ditonton? Yuk, komentar dibawah!

(KotakGame)
Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline 021-98299724
rekomendasi terbaru