NEWS

Seorang Leaker Bocorkan Calon Rules In Game PMPL, PMPL 2022 FPP & Hardcore Mode?

Junior Cesaerea   |   Rabu, 28 Jul 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
PUBG Mobile Professional League atau biasa disebut dengan PMPL nampaknya akan memberikan inovasi-inovasi baru untuk keseruan yang terjadi di turnamen tersebut. Menurut bocoran dari leaker yang kredibilitasnya sudah terpercaya yakni @pmpl_updates, Ia mengatakan bahwa PMPL Season depan akan menggunakan rules in game terbaru yakni aim assist off, map indikator off (step, logo roda di map, dan tempat dimana tembakan berada), dan tidak boleh menggunakan skin kendaraan. Selain itu, rencananya pada PMPL 2022, rules akan kembali berganti menjadi lebih seru dengan mode FPP, mode hardcore, dan sistem perhitungan poin baru.


Sumber: Instagram @pmpl.updates

Untuk bocoran rules in game season depan nampaknya memang benar adanya. Para pemain profesional dan para streamer sudah sering membahas pada livestreaming yang mereka lakukan bahwa PMPL Season depan akan bermain dengan cara aim assist off. Selain itu, mereka juga mengatakan bahwa mode seperti ini menambah keseruan dipertandingan.

Baca ini juga :

» RRQ Hoshi dan EVOS Glory Masih di Papan Bawah, Ko Jo: Kalau Playoffs Tanpa Dua Tim ini Rasanya Hambar!
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia
» Tak Sampai Satu Musim, Dlar Diumumkan Cabut dari Burmese Ghouls!
» Jalin Kerja Sama Selama 3 Tahun, Honor of Kings Jadi Game yang Dipertandingkan di Esports World Cup!
» Ditanya Mengenai RRQ Apakah Skylar Sentris, Watt: Benar 100%, Keliatan Nggak Ada yang Ngangkat Timnya!

Para pemain profesional sendiri mengatakan bahwa peraturan baru ini merupakan inovasi yang sangat baik, karena bisa membuat seluruh potensi pemain keluar karena tidak adanya bantuan dari game apabila aim assist on. Perubahan peraturan ini, bisa menemukan juara-juara baru karena tim yang sering berlatih dan pemain yang melatih aim akan menjadi lebih mengerti cara bermainnya.

Kita berharap dengan adanya peraturan baru ini membuat tim-tim yang sedang merintis karir di skena kompetitif PUBG Mobile bisa bertambah banyak dan skena kompetitif PUBG Mobile Indonesia menjadi semakin seru untuk disaksikan.

(KotakGame)

Jangan lupa juga untuk ikuti Giveaway dari KotakGame. Cek video dibawah ini ya:

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru