NEWS

Netflix Ungkap Tengah Kembangkan Serial Live-Action Pokemon!

Christa   |   Selasa, 27 Jul 2021


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Belakangan ini, Netflix menggarap banyak proyek terkait dengan franchise game. Setelah Monster Hunter dan The Witcher, kini mereka dikabarkan tengah mengerjakan serial live-action Pokemon, yang dipimpin dan juga ditulis oleh Joe Henderson. Ia sebelumnya dikenal sebagai Produser untuk serial yang populer di Netflix, Lucifer.

Baca ini juga :

» Roblox Bakal Berkolaborasi dengan Stranger Things dan One Piece di Crossover Terbaru Netflix!
» Karena Gambar yang Tidak Wajar, Netflix Dituduh Pakai AI Generate di Film Dokumenter Kriminal!
» Jual Hack Save Data Game Pokemon, Seorang Pria ditangkap Polisi di Jepang
» Tencent Dilaporkan Sedang Mengembangkan Sebuah Game Yang Mirip Dengan Palworld
» Bakal ada Korra di Fortnite! Avatar x Fortnite Dirumorkan akan Segera Hadir Dibulan Ini

Dilansir dari IGN SEA, Henderson akan bertugas untuk menulis sekaligus menulis untuk adaptasi live-action ini. Dalam sebuah laporan dari situs Variety, seri ini bertujuan untuk meniru film Pokemon live-action 2019, Detective Pikachu yang dibintangi oleh Ryan Reynolds. Namun, versi serial Netflix dianggap sebagai produksi independen yang tampaknya tidak melibatkan Detective Pikachu. Selain itu, seri live-action Pokemon juga belum mendapatkan detail plot, aktor aktris yang membintangi, hingga jadwal rilisnya.

Netflix saat ini banyak memproduksi serial animasi hingga adaptasi dari video game. Minat mereka untuk mengembangkan serial live-action Pokemon ini berasal dari kesuksesan anime di platform streaming-nya. Selain Pokemon, Netflix saat ini juga tengah berupaya mengadaptasi beberapa anime menjadi live-action termasuk Cowboy Bebop dan One Piece.

Sumber: IGN SEA

Selain berita utama pada artikel ini, Kru KotGa juga punya pembahasan menarik yang bisa kamu tonton pada video di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru