NEWS

Tolak Tawaran Menggiurkan EVOS, Hadji: Saya Belum Siap Pindah, Walaupun Gajinya Besar!

Junior Cesaerea   |   Kamis, 25 Jan 2024


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
EVOS Legends nampaknya tengah gencar mencari Midlaner pasca ditinggal kedua midlanernya yakni Hijumee dan Crite yang memilih untuk pergi dari tim berlogo Harimau Putih tersebut. Usut punya usut, ternyata EVOS Legends sempat mendekati Midlaner kelas dunia dari Blacklist International yakni Hadji, bahkan Hadji ingin di buyout serta dapatkan tawaran menggiurkan dari EVOS Legends. Namun sayang, Hadji menolak untuk berpindah karena beberapa alasan serta kesiapannya.

Hal itu sendiri diungkapkan oleh Hadji sendiri pada kanal YouTube coach Bon Chan, Hadji membeberkan beberapa hal yang tidak diketahui khalayak ramai tentang detil mengenai pendekatan EVOS Esports untuk membajak Hadji dari Blacklist International.

“Saya masih memiliki kontrak dengan Blacklist International, tapi mereka (EVOS) bersedia membayar klausul buyout ke Blacklist supaya kontrak saya berakhir. Tapi, alasan utama saya bertahan adalah saya masih belum siap untuk bermain di negara lain, meskipun gajinya besar. Rasanya sangat sulit untuk meninggalkan rumah serta keluarga.” Ucap Hadji.


Baca ini juga :

» RRQ Hoshi dan EVOS Glory Masih di Papan Bawah, Ko Jo: Kalau Playoffs Tanpa Dua Tim ini Rasanya Hambar!
» Sah! Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Resmi Jadi Presiden dan Wakil Presiden Terpilih Indonesia
» Tak Sampai Satu Musim, Dlar Diumumkan Cabut dari Burmese Ghouls!
» Jalin Kerja Sama Selama 3 Tahun, Honor of Kings Jadi Game yang Dipertandingkan di Esports World Cup!
» Ditanya Mengenai RRQ Apakah Skylar Sentris, Watt: Benar 100%, Keliatan Nggak Ada yang Ngangkat Timnya!

Mungkin jawaban Hadji ada benarnya, dirinya menekankan pentingnya keluarga dalam hidupnya dan mengungkapkan bahwa kerinduan terhadap orang-orang yang dicintainya di Filipina menjadi faktor penentu dalam pengambilan keputusan ini. Meskipun gaji besar dan kesempatan bermain untuk tim terkemuka adalah impian banyak pemain esports, Hadji memilih untuk mengejar keseimbangan antara karir dan kehidupan pribadinya.

Meskipun keputusannya mungkin mengecewakan beberapa penggemar, banyak dari mereka memberikan dukungan penuh kepada Hadji atas keberaniannya untuk mengutamakan nilai-nilai pribadi dan keluarga.

Keputusan Hadji untuk menolak tawaran menggiurkan dari EVOS menyoroti pentingnya nilai-nilai pribadi dan keluarga dalam dunia yang seringkali kompetitif dan serba cepat ini. Seiring dengan perkembangan karir esports Hadji, kita dapat mengharapkan perjalanan yang menarik dan penuh prestasi, sambil tetap memprioritaskan nilai-nilai yang dianggapnya penting dalam kehidupan.

Selain berita utama di atas, KOTAKGAME juga punya video menarik yang bisa kamu tonton di bawah ini.

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru