NEWS

Update Terbaru Mobile Legends Pastikan Jungle Emblem Bisa Digunakan Oleh Mage

Salinolino   |   Jumat, 14 Sep 2018


Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!

Makin update dengan berita game dan esports! Yuk subscribe ke channel YouTube KotakGame DI SINI dan Instagram KotakGame DI SINI! Bakal ada banyak FREE GIVEAWAY Diamonds, UC, PS4, gaming peripheral, dan lainnya!
Tidak terasa kita telah berada di ujung Season 9, dan yang pasti Season 10 sudah ada didepan mata. Untuk membuat permainan lebih menarik, tentu Moonton selaku developer Mobile Legends terus menghadirkan sesuatu yang baru. Hal tersebut dilakukan agar pemain Mobile Legends tidak cepat bosan. Salah satu yang Mobile Legends hadirkan adalah Jungle Emblem terbaru.

Untuk jungle emblem ini kita tahu bahwa hanya hero yang menggunakan serangan fisik saja yang cocok untuk menggunakan emblem ini. Karena dalam talentnya hanya terdapat status yang menambah hero berserangan fisik saja. Karena dirasa hal tersebut tidak cukup adil bagi para user mage yang sering melakukan jungling, maka dari itu Mobile Legends merubah sedikit status emblem jungle pada updatean mendatang.

Baca ini juga :

» ONIC Esports & Bigetron Amankan Slot Playoffs, RRQ Hoshi Semakin Terancam Tidak Lolos!
» Berkunjung ke Jakarta Timur, Velodrome Jadi Venue Playoff MPL Indonesia Season 13!
» Dukung Esports Indonesia! Kolaborasi Moonton Cares, Hope Cup, dan Garudaku Hasilkan Total 330 Juta Rupiah!
» Punya Skin Banyak Full Senyum! Leaker Bocorkan Moonton akan Buat Border Loading Screen Khusus Para Sultan!
» Butsss Jadi Cadangan, Coach Adi: Lutpiii Ada Potensi, Jadi Kita Kasih Jam Terbang Buat Dia!

Untuk talent jungle sendiri yang pertama Bravery hanya menambah 4 serangan fisik saja, dan sedangkan Greed hanya menambah 5% lifesteal dari serangan fisik. Dan pada updatean selanjutnya talent Bravery dan Greed akan dirubah menjadi Hybrid Attack dan Hybrid Lifesteal. Lalu apa itu Hybrid? Hybrid sendiri bisa diartikan bisa digunakan untuk hero bertipe serangan fisik atau magic. Karena hal tersebut, jadi bisa dipastikan hero mage dapat menggunakan emblem ini pada updatean selanjutnya.

Dan hero mage yang cocok untuk jungle emblem adalah seperti Kagura, Cyclops, Harley, atau Gusion. Dengan adanya hal tersebut, bisa saja meta baru bermunculan pada updatean mendatang.

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru