SPECIAL FEATURE

[Kotakgame Awards] Gebrakan dan Inovasi Baru Perusahaan Game Indonesia


7. Crisis Action - Hero Game


Crisis Action adalah game android bergenre first person shooter (FPS) yang dirilis oleh Hero Game. Game ini akan membawa gamer ke dalam permainan tembak-menenbak yang seru dan menantang. Pada ajang Kotakgame Awards, Crisis Action berhasil meraih penghargaan dalam kategori Game Mobile e-Sport Terbaik.

Pada wawancara eksklusif dengan tim Hero Game, publisher game mobile ini mengungkapkan berbagai rencananya untuk menghadirkan keseruan e-sports yang lebih baik di Indonesia dengan menyelenggarakan event dan kompetisi yang lebih meriah.

Dalam artikel wawancara ini, tim Hero Game akan disebut sebagai Hero.

Yuk simak detail wawancaranya di bawah ini.


Kru Kotga: Apa yang telah Hero Game lakukan untuk membuat Crisis Action selalu disukai oleh gamers di tahun 2016 lalu?

Hero: Pada tahun 2016 kami telah menyelenggarakan banyak sekali turnamen besar, baik offline dan online, di Asia Tenggara dengan hadiah tunai lebih dari IDR 300.000.000. Turnamen kami yang terbesar diselenggarakan di Jakarta pada bulan Agustus lalu. Kami memastikan bahwa para pemain kami tidak hanya sekedar bermain game tetapi juga mendapatkan pengalaman asli dalam bermain FPS. Dan yang tidak kalah penting adalah para pemain kami selalu bisa bermain dengan teman mereka. Tidak lupa juga, kami selalu melakukan update untuk memberikan ide dan konsep yang baru dalam game kami.

Kru Kotga: Apa rencana Hero Game untuk menjaga Crisis Action untuk tetap seru di masa depan, khususnya tahun 2017 ini?

Hero: Inovasi merupakan salah satu dari poin utama kami. Kami juga akan meluncurkan update menarik pada game. Fitur terbaru yang akan datang bernama Endless Running. Tahun ini kami juga berencana untuk menyelenggarakan e-sports Arena di Jakarta, acara sangat besar hingga menghabiskan biaya USD 10.000.000. Selanjutnya, pada tahun ini kami juga akan melakukan banyak cross promotion dengan perusahaan lain yang pastinya juga menguntungkan bagi pemain kami. Membangun hubungan baik dengan pemain kami melalui acara offline seperti fan meeting, turnamen, dan acara yang pastinya banyak hadiah.


Kru Kotga: Apakah nantinya akan ada turnamen dunia Crisis Action, khususnya di tahun 2017?

Hero: Pastinya. HPL Global Final di Tiongkok merupakan turnamen terbesar kami. Kami tidak sabar lagi karena akan ada banyak juga turnamen online dan offline pada tahun ini serta pertandingan yang akan lebih seru dari tahun lalu.

Kru Kotga: Berapa banyak gamer aktif yang memainkan Crisis Action setiap harinya pada tahun 2016 lalu?

Hero: Ada 2.000.000 pemain aktif setiap harinya untuk Crisis Action dan kami mempunyai lebih dari 40.000.000 juta pemain hanya dari Asia Tenggara saja.

Kru Kotga: Negara mana yang jumlah pemain Crisis Action-nya paling banyak?

Hero: Indonesia. 40 persen pemain kami berasal dari Indonesia dan kami mempunyai lebih dari 3.000.000 pemain yang berasal dari Jakarta saja. Jika kita bandingkan itu ialah 1:3 dari total populasi Jakarta. Negara lain seperti Singapura, Filipina, Thailand, dan Malaysia juga memberikan dukungan besar untuk Crisis Action.


Kru Kotga: Apakah Hero Game akan melakukan update besar untuk Crisis Action? Bisa berikan clue-nya?

Hero: Tentunya tahun ini akan ada update besar. Update masih dalam proses, jadi kami tidak bisa memberikan clue apapun. Tapi jangan khawatir karna update-nya akan besar dan baru.

Kru Kotga: Apakah Hero Game akan meluncurkan game baru di tahun 2017? Boleh berikan clue?

Hero: Lebih dari 5 game akan kami luncurkan tetapi masih dalam proses penyelesaian. Salah satunya ialah game street basketball yang berjudul Basketball Hero. Game ini memberikan suasana pertandingan dengan gaya jalanan dimana pemain dapat menyesuaikan dengan jalan cerita dan membentuk tim untuk bermain bersama. Game akan diluncurkan pada Q2 dan sekarang pre-register-nya sudah dibuka. Kamu bisa temukan di Facebook resmi Basketball Hero.

Kru Kotga: Fitur utama apa dari Crisis Action yang paling disukai gamer?

Hero: Crisis Action memberikan 100 persen FPS yang original kapanpun dan di manapun. Update terbaru kami yaitu "Create Mode" merupakan salah satu fitur yang pemain suka. Fitur ini memberikan pemain pengalaman yang berbeda dalam bermain game FPS karena mereka dapat membuat map-nya sendiri dengan bahan yang sangat beragam.


Kru Kotga: Apa tips terbaik untuk menjadi pro-gamer di Crisis Action?

Hero: Kami punya beberapa tips bagus untuk kalian semua. Pertama, kalian bisa mengajak teman untuk bermain bersama dan membentuk klan. Kedua, dengan menonton video masterplay, kami mempunyai banyak video final turnamen pada chanel YouTube kami. Yang ketiga, susun strategi yang bagus dan upgrade senjata kalian. Tak lupa juga, bertandinglah dengan pemain real-time dan tingkatkan skill kalian. Yang terakhir, jangan ketinggalan berita terbaru kami karena kalian bisa dapatkan hadiah gratis.

Kru Kotga: Apa yang akan Crisis Action lakukan untuk mendukung ekosistem e-sports Indonesia?

Hero: Perkembangan dunia e-sports di Indonesia sangatlah cepat dan kami melihat peluang yang besar. Kami juga akan membangun arena kami sendiri di Jakarta. Kami juga tidak sabar untuk bergabung dalam acara offline di kota-kota lain di Indonesia. Bekerjasama dengan artis game lokal dan organisasi untuk menciptakan dunia e-sports yang lebih baik di Indonesia.

Kru Kotga: Bagaimana cara menjaga hubungan baik dengan gamers?

Hero: Pemain kami merupakan prioritas utama kami. Kami berusaha sebaik mungkin untuk memberikan kualitas yang lebih baik untuk pemain kami. Kami juga ada di social media seperti Facebook, Instagram, YouTube, dan lainnya. Penting juga untuk memperhatikan saran dan masukan dari para pemain kami.

Kru Kotga: Apa rencana kedepan Hero Game?

Hero: Pastinya kami ingin menjadi perusahaan mobile game nomor 1. Kedepannya, kami akan memberikan kualitas game yang lebih baik dan meluncurkan produk produk baru. Kami juga ingin memperluas nama kami dan melakukan lokalisasi khususnya di Asia Tenggara. Selanjutnya, merupakan kesempatan yang sangat baik pula juga kita bisa melakukan kerja sama dengan perusahaan lokal dari negara negara tersebut.

TAGS



(Total View : 104215)
rekomendasi terbaru