Review

Saint Seiya: Awakening

oleh: Billy Mariza

Kesimpulan Game

Fitur Game yang Menarik Lengkap dengan Cerita Seiya yang Apik!

Saint Seiya: Awakening sendiri menyajikan beberapa mode permainan yang bisa dibilang menarik seperti Main Story yang akan menggiringmu ke cerita utama dari serial Saint Seiya. Namun cerita tidak akan sepenuhnya rampung, sehingga nantinya Main Story akan terkunci dan mengharuskan pemain untuk menyelesaikan Side Story.

Mengerjakan Questnya tersendiri terbilang cukup mudah, pemain hanya mengklik quest yang ada di sebelah kanan dan secara otomatis pemain akan diantarkan ke dalam misi tersebut tanpa perlu mencari apapun.

Baca ini juga :

» Game Kingdom Building yang Bikin Kamu Ketagihan Main Non-stop! Review Top Troops
» Siap Menjadi Duelist Terbaik? Review Singkat Padat Yu-Gi-Oh! Master Duel
» Sekolah Lanjut, Game jalan! Di Rage of Destiny AFK tetap strong! Review Jujur Rage of Destiny!
» Siap Menjadi Sensei? Review Blue Archive
» ROG Phone 5 Ultimate
Selain itu adanya Campaign bisa dibilang sebagai Dungeon dimana pemain akan berkolaborasi dengan pemain lain dan membentuk tim atau party untuk mengalahkan monster yang ada di Dungeon. Lalu adanya juga mode permainan PVP yang memungkinakan pemain bertarung dengan pemain lainnya yang ada di dalam game.

Kesimpulan

Game ini bisa dibilang cukup sempurna dalam segi grafis maupun story yang kaya akibat diadaptasi dari serial Anime populer. Dengan gameplay yang menarik serta karakter-karakter ikonik membuat game ini wajib untuk di coba. Meskipun dari sistem mekanisme pertempuran sedikit menjadi kelemahan dari game ini. Sistem turn-based sebenarnya bisa dibilang cukup basi untuk banyaknya game-game yang berjenis Action pertempuran langsung.

Namun game ini setidaknya tetap mendapat tempatnya walaupun mungkin sedikit harus bersaing dengan game yang sudah lebih dahulu ada. Sistem mikro transaksi juga ada di dalam game ini, walaupun tidak terlalu menjanjikan apapun jika pemain menggunakan uang lebih dalam bermain.

Hero dengan sistem gacha juga menjadi momok menakutkan bagi para player, tetapi tenang saja. Material yang bernama Diamond di dalam game ini cukup mudah kok untuk dicari, sehingga pemain bisa berulang atau terus menerus untuk menggacha hingga mendapatkan karakter yang diinginkannya.

Kesimpulan Review: Saint Seiya: Awakening

75KotakGame.com RATING
  • (+) KELEBIHAN
  • Game dengan Visual yang memanjakan mata
  • Mudah untuk mengumpulkan Diamond untuk Gacha
  • Story mudah diikutin karena sama dengan serial aslinya
  • (-) KEKURANGAN
  • Terbilang Repetitif dengan mekanisme Turn Based
  • Tidak ada nilai jual lebih dengan game yang serupa

(KotakGame)

TAGS

Jika ingin mengirim artikel, kerjasama event dan memasang Iklan (adverstisement) bisa melalui email redaksi[at]kotakgame.com atau Hotline (021) 93027183
rekomendasi terbaru



Most Popular Previews
Belum ada Preview